5 Tips Pulang Dari Diskotik Dengan Aman
Diskotik adalah sebuah tempat yang sangat menyenangkan di dunia malam. Kamu mungkin bisa mudah saat datang ke tempat ini. Tapi bagaimana kamu akan pulang nantinya? Kebanyakan tempat diskotik ini buka di jam 9 malam tapi akan tutup di jam 3 pagi. Apakah kamu akan mengalami kesulitan saat pulang nanti? Terutama jika kamu dalam kondisi setengah sadar atau kelelahan karena berpesta. Untuk itu simak tips pulang dari diskotik berikut ini.
1. Bawa Teman
Tips supaya bisa aman pulang dari diskotik adalah dengan bawa teman. Jadi jangan sampai kamu sendirian datang ke tempat ini. Bisa-bisa jika kamu setengah sadar, kamu akan mengalami masalah nantinya. Tak hanya itu saja, teman-temanmu itu juga akan bisa membantu untuk mengantarkanmu pulang dengan aman sehingga tidak ada lagi masalah yang perlu dikhawatirkan.
2. Sewa Jasa Taksi Sebelumnya
Lebih pintar lagi kalau kamu sudah bernegosiasi dengan jasa taksi online atau konvensional sebelumnya. Bilang saja ke mereka bahwa kamu akan pulang sekitar jam 2 atau jam 3 pagi, dan suruh mereka jemput di jam tersebut. Tentu saja ini akan bisa menjadi sesuatu yang sangat signifikan untuk menyelamatkan kamu ketika hendak pulang dari dunia malam tersebut.
3. Jangan Menyetir Sendiri
Pastikan kamu tidak menyetir sendiri. Kamu juga harus bisa menyetir dengan kondisi sadar. Dalam kondisi yang sadar, maka semua akan baik-baik saja. Tapi jika kondisimu setengah sadar, maka ini akan bisa menjadi masalah. Karena itulah jangan pernah kamu menyetir sendiri karena kelelahan. Kembali ke poin pertama, ajaklah temanmu atau pasangan yang bisa diajak bergantian untuk menyetir kendaraan yang kamu bawa.
4. Jangan Terlalu Mabuk
Terbuai dalam suasana hingar bingar diskotik juga boleh-boleh saja, tapi tidak bisa jika kamu terlalu mabuk. Pada saat kamu terlalu mabuk, maka hal ini akan menyusahkanmu saat pulang nanti. Bahkan ketika kamu membawa temanmu pun kamu akan menyusahkan mereka juga. Tak perlu terlalu mabuk. Jika memang ingin minum, maka sewajarnya saja supaya kamu bisa pulang dengan baik dan selamat nantinya.
5. Jangan Terlalu Capek
Diskotik adalah tempat melepaskan penat, tapi jika kamu berdansa non stop juga sama saja. Di sini kamu akan kelelahan. Apalagi jika besoknya kamu akan bekerja atau melakukan rutinitas lainnya yang lebih penting. Dalam hal ini, kamu juga harus memahami bahwa ada batasan dari setiap tindakan yang dilakukan. Jika memang ingin pesta, maka lakukanlah semua itu dengan baik dan sewajarnya saja. Jangan berlebihan dan akan menyusahkan kamu sendiri nantinya. Kini kamu sudah tahu bagaimana tips pulang dari diskotik secara aman.